468x60 Ads



E-Portofolio. MAULANA MUHAMAD. Kelas 7A

Tugas : Sabtu 2 Mei 2020 
Membuat Poster #KompakKalahkanCorona#



Jawaban tayangan materi Belajar dari Rumah di TVRI

Senin, 13 April 2020
Dokumenter : Karimun Jawa

1. Cara menjaga, melindungi, dan memanfaatkan peninggalan bersejarah atau situs bersejarah yang
    ada di tempat saya adalah :
    a. Dengan menaati peraturan yang terdapat pada peninggalan bersejarah atau situs bersejarah itu,
        seperti tidak mencorat-coret, tidak mengambil benda-benda yang terdapat di situs, bersikap hati-
        hati di sekitar situs agar tidak merusak, dan lain-lain.
    b. Mempelajari peninggalan bersejarah atau situs bersejarah tersebut agar lebih menghargainya.
    c. Menyadari sepenuhnya bahwa peninggalan bersejarah atau situs bersejarah itu sangat berharga
        hingga apabila rusak atau hilang tidak akan bisa tergantikan.
2. Menurut saya, maksud ungkapan "Laut adalah halaman rumah bagi kami" adalah laut merupakan
    tempat di mana kita bisa menikmati pemandangan dan merasakan keindahan alam bebas.
    Ungkapan lain yang menandakan kekaguman pada alam adalah "bukan lautan hanya kolam susu,
    kail dan jala cukup menghidupimu, tiada badai tiada topan kau temui, ikan dan udang
    menghampiri dirimu, orang bilang tanah kita tanah syurga, tongkat kayu dan batu jadi tanaman".
    Ungkapan lainnya: Hutan Indonesia lebat seperti rambutku.

Rabu, 15 April 2020
Dokumenter : Javanolovi dan Ronggowarsito

1. Karena pada era pertanian pemerintan kolonial menekankan    dengan memaksa petani menanam hasil komoditas yang seluruhnya harus disetorkan kepada pemerintah.
2. Menjaga peninggalan peradaban supaya orang asing tidak mengenalinya.

Jumat, 17 April 2020
Dokumenter : Ayam Betutu

1. Praktikkan cara memperkenalkan kuliner Nusantara kpd orang asing, sehingga ia berkenan mencoba kuliner nusantara?
Jawab :
Pada dasarnya, orang asing jarang suka makan-makanan pedas, tentu ketika mau memperkenalkan makanan Nusantara tingkat kepedasannya harus berada di level rendah.
Pada dasarnya, orang asing jarang suka makan-makanan pedas, tentu ketika mau memperkenalkan makanan Nusantara tingkat kepedasannya harus berada di level rendah. Kemudian kita jelaskan bahwa kuliner Nusantara bumbunya terdiri dari berbagai macam rempah-rempah yang baik untuk kesehatan. Dengan begitu, orang asing pasti penasaran untuk mencoba kuliner Nusantara.

2. Adakah kuliner Nusantara yg pernah kamu cicipi?
Berikan pendapatmu tentang kuliner nusantara tersebut dan bagaimana kuliner nusantara tersebut dapat bertahan di era milenial seperti sekarang?
Jawab :
Tentu ada yang pernah saya cicipi, karena saya orang pribumi. Kuliner Nusantara yang pernah saya cicipi seperti rendang.
Menurut saya rendang memiliki rasa yang khas, dan sangat nikmat untuk dinikmati bagi semua khalangan. Selain itu rendang juga dibuat dari rempah-rempah yang tentunya baik bagi kesehatan.
dan jangan salah, di era milenial seperti sekarang makin banyak orang yang sadar akan kesehatan. Dan karena kuliner Nusantara dibuat dengan memakai rempah-rempah, tentu sudah terjamin kesehatannya. Berbeda dengan mkanan instan yang cepat saji dan jangan salah, di era milenial seperti sekarang makin banyak orang yang sadar akan kesehatan. Dan karena kuliner Nusantara dibuat dengan memakai rempah-rempah, tentu sudah terjamin kesehatannya. Berbeda dengan mkanan instan yang cepat saji

Senin, 20 April 2020
Tokoh-Tokoh Indonesia
.
1. Pendidikan di Indonesia semakin berkembang.era milenial mempengaruhi pendidikan di
    Indonesia.sebutkan dua contoh perubahan pendidikan di era digital serta dampak perubahan
    tersebut!
2. Buatlah 3 (tiga) buah gurindam berisi nasihat tentang pendidikan!
3. Apa yang dapat kamu teladani dari tokoh tokoh sejarah dari tayangan tersebut?
4. Sebutkan kesamaan yang kamu temukan dari mereka!

Jawaban :

1. Adanya layanan jual beli melalui internet.
    Mudahnya persebaran hoaks atau informasi palsu

2. -Barang siapa hendak bertanya
     Maka tanyalah pada ahlinya

    -Barang siapa mencari ilmu
     Maka carilah ke para guru

    -Jika belajar bersungguh-sungguh
      Keberhasilan akan kau rengkuh

3. Semangatnya,tekadnya,kegigihannya,semua yang baik dalam diri tokoh tersebut, dan membela
    negara

4. -kerja kerasnya
    -kesabarannya
    -semangatnya

Rabu, 22 April 2020
Pelangi Nusantara : Tradisi Lenggang Nyai

1. Dimanakah letak keunikan Tari Lenggang Nyai?
    Jawaban : Tarian Lenggang Nyai mengambil sedikit gaya Cokek dan Tari Topeng dan ada
    pengaruh Cina di dalamnya.

    Dengan kostum gaun merah terang atau hijau dilengkapi dengan ikat kepala China, para penari
    meliukkan tubuh.

    Tangan dan kaki mereka dengan anggun namun dalam gerakan yang cepat. Bagian kepala dihiasi
    dengan hiasan seperti mahkota yang identik dengan budaya China.

    Pada pertunjukan tarian ini diiringi dengan musik tradisional Betawi, yaitu Gambang Kromong.

2. Apakah perbedaan pola lantai tari tardisional dan tari kreasi?
    Jawaban: Perbedaannya adalah pola lantai tradisi lebih terikat pada pola yang sudah ada.
    Sedangkan pola lantai tari kreasi baru dapat diubah sesuai dengan kebutuhan dan kreativitas
    penari.

3.Ceritakan sinopsi Tari Lenggang Nyai

Jawaban:
Tari Lenggang Nyai merupakan salah satu kesenian tari khas dari Provinsi DKI Jakarta.
Tari Lenggang Nyai menceritakan mengenai kebebasan wanita. Tari Lenggang Nyai ini terinspirasi oleh kisah hidup Nyai Dasimah.
Tari Lenggang Nyai berasal dari kata "lenggang" yang berati melengak-lengok. Sementara "nyai" diambil dari nama tokoh yang menginspirasi tarian.
Tari Lenggang Nyai diciptakan oleh seorang seniman dari Yogyakarta bernama Wiwik Widiastuti pada 1998.
Menurut cerita, Nyai Dasimah merupakan seorang wanita cantik dari Betawi. Ia dalam kebingungan dan kebimbangan untuk memilih pendamping hidupnya.
Di mana dihadapkan pada dua pilihan pria yang berbeda untuk menjadi pendamping. Yaitu pria kebangsaan Belanda dan kebangsaan Indonesia.
Setelah berpikir panjang, Nyai Dasimah memilih dan menikah dengan pria Belanda untuk menjadi pendamping hidupnya. Pria tersebut bernama Edward William.
Usai menikah itu kehidupan Nyai Dasimah mengalami perubahan. Di mana ada aturan-aturan dari suaminya yang membuat kebebasan Nyai Dasimah terkekang.
Nyai Dasimah pun memberontak karena merasa hak-haknya dirampas. Pemberontakan tersebut untuk memperjuangkan hak dan kebebasannya sebagai seorang wanita.
Ini yang menginspirasi seniman Wiwik Widiastuti untuk menciptakan Tari Lenggang Nyai.
"Makna atau esensi dari Tari Lenggang Nyai adalah tentang jatuh atau bebasnya seseorang untuk menentukan pilihannya, satu dari keturanan Belanda dan yang kedua dari Indonesia.

Jumat, 24 April 2020
Situs Bersejarah Batu Berak

1. Bagaimana menjaga, melindungi, dan memanfaatkan peninggalan bersejarah atau situs bersejarah
    yang ada di tempatmu?
a. Cara menjaga, melindungi, dan memanfaatkan peninggalan bersejarah atau situs bersejarah yang
    ada di tempat saya adalah:
b. Dengan menaati peraturan yang terdapat pada peninggalan bersejarah atau situs bersejarah itu,
    seperti tidak mencorat-coret, tidak mengambil benda-benda yang terdapat di situs, bersikap hati-
    hati di sekitar situs agar tidak merusak, dan lain-lain.
2. Mempelajari peninggalan bersejarah atau situs bersejarah tersebut agar lebih menghargainya.
3. Menyadari sepenuhnya bahwa peninggalan bersejarah atau situs bersejarah itu sangat berharga
    hingga apabila rusak atau hilang tidak akan bisa tergantikan.

Senin, 27 April 2020
Pesona Masjid Agung Banten

1. Jelaskan kondisi masyarakat Banten sebelum masuknya Islam ke daerah tersebut!
Jawaban:
Sebelum islam berkembang di banten, masyarakat masih hidup dalam tata cara kehidupan tradisi prasejarah dan dalam abad permulaan masehi ketika agama hindu berkembang di indonesia.

Hal ini dapat dilihat dari peninggalan purbakala dalam bentuk prasasti, acara-acara yang bersifat Hiduistik dan bangunan keagamaan lainnya.

Sumber naskah kuno dari masa pra islam menyebutkan tentang kehidupan masyarakat yang menganut Hindu.

2. Apakah makna dari tumpak tiang masjid Banten
Jawaban:
Makna dari Tumpak Tiang pada bangunan Masjid Agung Banten yang berbentuk labu adalah hasil dari pertanian labu yang makmur pada zaman Sultan Maulana Hasanuddin.

Tepatnya terjadi pada abad ke 16.

Akulturasi pada bangunan Masjid Agung Banten terlihat pada menaranya yang merupakan akulturasi dari budaya seni ragam hias yasng terdapat di Pulau Jawa.

Yaitu tumpak segitiga memanjang di kepala menara. Sedangkan bangunan menaran
nya merupakan pengaruh dari kebudayaan Belanda.

Rabu, 29 April 2020
Vulkanologi

1.    Pulau di Indonesia yang tidak memiliki Gunung Api adalah : Pulau Kalimantan dan Papua.
2.    Yang menyebabkan erupsi Gunung Api :

       a.    Meningkatnya Gempa Vulkanik yaitub gempa bumi akibat aktifitas vulkanisme dan
              aktivitas magma gunung api
       b.    Pergerakan Lempeng Tektonik Lapisan Bumi karena adanya tekanan pada dapur magma
              didalam gunung api
      c.    Meningkatnya Deformasi Badan Gunung Api karena adanya peningkatan gelombang magnet
            dan gelombang listrik yang mempengaruhi dapur magma gunung api
      d.    Adanya tekanan dan sumbatan pada saluran magma sehingga terjadi ledakan yang besar
             didalam gunung api

3.   Awan panas yang menyembur dari erupsi gunung api sangat tebal, ketebalannya bisa mencapai
      30 sampai 50 meter bahkan ada yang mencapai 220 meter.

Senin, 4 Mei 2020
Kain Batik

1. Kini batik dapat kita jumpai di luar provinsi Jawa. Menurut pendapatmu, apakah filosofi batik di luar Jawa sama dengan batik yang berasal dari Jawa?
Jawaban:
Filosofi batik di luar Pulau Jawa sangat berbeda dengan batik yang berasal dari Jawa. Hal ini disebabkan karena beberapa hal, yaitu:
a.adanya perbedaan struktur sosial dan wilayah
b.perbedaan tingkat kemakmuran
c.perbedaan sumber daya alam yang dimiliki di daerah tersebut
d.perbedaan sejarah asal-usul daerah tersebut
Batik di Jawa mempunyai filosofi yang tinggi karena berasal dari Keraton. Sedangkan batik di luar Jawa, tidak terkait dengan kualitas seni dan hanya untuk menggambarkan potensi kekayaan batik nusantara.
Batik di luar Jawa cenderung sebagai aktualisasi proses interaksi produsen batik untuk memenuhi kebutuhan pasar atau permintaan peminat batik.

2. Terdapat dua corak batik yang dipakai keluarga kerajaan, yaitu Parang dan Truntum. Menurutmu, bagaimana perbedaan falsafah kedua corak batik tersebut?
Jawabannya :
untuk keluarga raja atau bangsawan, tidak sembarangan orang bisa memakai motif Parang. Batik motif Parang dasarnya hitam dan coklat serta ada warna putihnya. Falsafah batik motif Parang adalah dalam dunia ini ada gelap ada terang, ada susah ada senang.
Bentuk motif batik parang yang saling berkesinambungan menggambarkan jalinan hidup yang tidak pernah putus, selalu konsisten dalam upaya untuk memperbaiki diri, memperjuangkan kesejahteraan, maupun dalam menjaga hubungan antara manusia dengan alam, manusia dengan manusia dan manusia dengan Tuhannya.
Garis diagonal pada motif batik Parang menggambarkan bahwa manusia harus memiliki cita-cita luhur, kokoh dalam pendirian, serta setia pada nilai kebenaran. Dinamika pola ini juga disebut sebagai ketangkasan, kewaspadaan, dan kontinuitas antara satu dengan yang lainnya.
Motif batik Parang memiliki kandungan makna tinggi. Motif Parang mengandung simbol berupa pesan bahwa sebagai manusia hendaknya tidak pernah menyerah dalam mengarungi kehidupan, sebagaimana ombak di samudera yang tak pernah lelah untuk bergerak.
Motif batik Truntum seperti gambaran bintang bertaburan di langit. Itu menggambarkan bahwa walaupun dalam keadaan gelap sekedip bintang itu bisa menerangi. Artinya dalam kegelapan ada terang juga.
Motif batik Truntum bermakna cinta yang tumbuh kembali. Motif batik Truntum menjadi simbol cinta yang tulus tanpa syarat, abadi dan semakin lama semakin terasa sumbur berkembang.
Karena maknanya tersebut, kain bermotif Truntum biasa dipakai oleh orang tua pengantin pada hari pernikahan. Harapannya adalah agar cinta kasih yang tumbuh kembali ini akan menghinggapi kedua mempelai.
Motif batik Truntum kadang juga dimaknai bahwa orang tua berkewajiban untuk menuntun kedua mempelai untuk memasuki kehidupan baru.
3. Jika kamu diwariskan keterampilan membatik, bagaimana cara kamu mengajarkan keterampilan batik kepada temanmu agar menjadi keterampilan yang diminati?
Jawaban:
Apabila mendapatkan warisan keterampilan membatik, saya akan membuka sanggar khusus untuk belajar batik sehingga semua orang bisa belajar membatik secara gratis.
Contohnya di Laweyan, Surakarta (Solo), tradisi membatiknya diwariskan secara turun temurun, tidak secara formal.
Agar teman-teman meminati keterampilan batik maka saya akan menyampaikan tentang keunggulan kain batik bila dibandingkan dengan kain bermotif modern lainnya.
Selain itu, juga perlu dijelaskan mengenai keuntungan bila memiliki keterampilan membatik, yaitu membuka wirausaha untuk memproduksi dan menjual sendiri kain batik atau pakaian batik yang sudah jadi. Tujuannya agar teman-teman tertarik untuk belajar membatik karena ada nilai ekonomisnya.

Rabu, 6 Mei 2020
Tutorial Penyutradaraan dan Produksi Artistik

1.Pembuatan film tidak terlepas dari peran sutradara. Kemukakan pendapatmu, apakah sebuah film yang diminati penonton tergantung pada sutradara ataukah pemainnya?

Jawaban :
Menurut saya, sebuah film akan diminati penonton tergantung pada sutradara karena seorang sutr adara sudah mulai bekerja sejak tahap pra produksi, bahkan kadang-kadang sejak ide tersebut pertama kali muncul.
Oleh karena itu, peran sutradara dalam sebuah produksi film menjadi yang paling penting dibanding kru film lain.

2.Jika kamu ingin membuat film pendek dengan menggunakan gawai, tata artistik apa yang harus kamu gunakan agar film yang kamu buat bagus?

Jawaban :
- Memilih Smartphone yang bagus.
- Menyiapkan aksesori tambahan seperti lensa, tripod, lighting, dan mikrofon.
- Mengedit film dengan bagus agar film lebih menarik

3.Tuliskan rangkuman tentang pengertianmu akan perancang artistik dan penata artistik!

Jawaban :
- Penata artistik merupakan kreator yang berusaha mewujudkan fantasi dan kreasi dalam setiap setting sesuai kebutuhan cerita film.
- Perancang artistik memiliki jangkauan kerja yang lebih luas, menyangkut konsep, jadwal, dan budgeting.

Pekerjaan artistik dilakukan oleh sebuah tim diantaranya adalah asisten penata artistik, juru gambar, ahli gambar, pembuat model, property, kepala kontruksi, special effect, kostum, dan make-up.

Jumat, 8 Mei 2020
Taman Nasional Betung Kerihun

1. Hutan tropis Kalimantan memiliki keragaman hayati yang besar. Setujukah kamu? Berikan pendapatmu!
 2. Jika pepohonan dengan diameter besar habis ditebang atau terbakar, apa yang akan terjadi dengan ekosistem di sekelilingnya?
3. Mengapa penduduk banyak yang tinggal di bantaran sungai?
Jawaban:
1. Ya setuju, Hutan Kalimantan terkenal akan keberagaman Flora dan Fauna yang semuanya masih terawat dan terjaga. Bahkan, di antara Flora dan Fauna tersebut, ada yang sangat langka dan unik, serta masuk dalam kategori dilindungi. Hutan Tropis Kalimatan juga memiliki keberagaman hayati.
Selain itu, juga dikenal sebagai paru-paru dunia yang memberikan oksigen keseluruh dunia. Dikarenakan, pohon-pohon yang mendiami hutan ini cenderung besar dan tinggi.

2. Jika pepohonan dengan diameter besar ditebang dan dibakar maka hutan akan kehilangan kemampuannya untuk menyimpan air hujan. Air hujan yang turun tidak akan bisa diserap dan ditahan oleh akar pepohonan. Sehingga air hujan langsung mengalir ke sungai, bahkan bisa menyebabkan terjadinya banjir bandang. Dengan tidak adanya pohon dan hutan yang menjadi gundul dan gersang, maka hewan juga kehilangan tempat tinggal dan tempat mencari makanan. Hingga akhirnya ekosistem yang ada akan menjadi rusak.

3. Banyak penduduk yang tinggal di bantaran sungai karena pada zaman dahulu sungai merupakan sumber kehidupan dan sumber mencari makanan. Sungai juga dimanfaatkan sebagai sarana transportasi yang memudahkan orang untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya. Sementara itu, kini bantaran sungai banyak dijadikan sebagai tempat pemukiman.Dikarenakan harganya yang jauh lebih murah dan cepat untuk membangun pemukiman di bantaran sungai. Sehingga, hal itulah mempengaruhi pencemaran sungai akibat limbah rumah tangga.

Senin, 11 Mei 2020
Polusi Air di Sekitar Kita

1.Polusi air terjadi karena campur tangan manusia. Jelaskan tiga contoh aktivitas manusia yang menyebabkan terjadinya polusi air!
2.Usaha apa yang kamu lakukan jika di lingkungan sekitarmu ditemukan polusi air?
3.Tuliskan urutan langkah prosedur penjernihan air menggunakan biji kelor dengan tepat!

Jawaban:
1.- Pabrik - pabrik yang membuang limbahnya ke sungai
   - Penggunaan bahan peledak untuk menangkap ikan
   - Membuang sampah ke sungai
   - Penggunaan detergen dalam rumah tangga
   - Pertambangan
   - Perusakan hutan

2.- Tidak membuang sampah di sungai atau sumber air lainnya
   - Menggunakan detergen yang ramah lingkungan
   - Rutin melakukan upaya pembersihan sumber air
   - Menanam pohon
   - Menggunakan bahan - bahan yang ramah lingkungan
   - Melakukan pengolahan limbah dengan benar
   - Menjauhkan sumber polutan dari sumber air.

3.Prosedur penjernihan air menggunakan biji kelor:
 - Belah buah kelor dengan pisau dan keluarkan bijinya
 - Bersihkan bijinya, lalu tumbuk sampai halus biji kelor tersebut
- Tambahkan sedikit air sampai biji kelor menjadi pasta
- Setelah menjadi pasta, masukkan pasta kelor ke dalam air kotor
- Aduk air tersebut menggunakan sendok secara cepat selama 1 menit
- Kemudian aduk secara perlahan selama 1 menit
- Endapkan air selama 1-2 jam atau sampai air menjadi jernih
- Bandingkan air hasil penjernihan biji kelor dengan air kotor semula
- Hasilnya air hasil penjernihan biji kelor lebih jernih dibanding air kotor semula

Rabu, 13 Mei 2020
Membaca Itu Asyik

1.Dari kisah Mohammad Hatta, apa manfaat membaca buku yang masih relevan dengan kehidupanmu saat ini?
2.Berikan pendapatmu bagaimana meningkatkan kegemaran membaca buku di tengah banyaknya masyarakat yang menghabiskan waktunya untuk sekedar bermain sosial dengan gawai!
3.Apa dampak negatif jika banyak generasi muda Indonesia tidak suka membaca buku?

Jawaban:

1.Manfaat membaca buku yang masih relevan bagi kehidupan saya adalah:
a) Dapat menambah wawasan dan pengetahuan.
b) Melatih otak saya untuk berpikir atau memahami buku yang saya baca.
c) Dapat menyelesaikan masalah-masalah dalam kehidupan saya, seperti galau, gelisah, dan stres.
d) Dll.

2.Menurut pendapat saya sendiri, cara meningkatkan membaca buku di tengah banyaknya masyarakat yang menghabiskan waktunya hanya bermain gawai sebagai berikut.
a) Mengajak masyarakat atau teman dekat saya mengunjungi perpustakaan.
b) Mengadakan acara pameran buku.
c) Mangadakan perlombaan menulis berupa membuat novel, cerpen, puisi, dan sebagainya.
d) Dll.

3.Dampak negatif jika banyak generasi muda Indonesia tidak suka membaca buku adalah sebagai berikut :
a) Masa depan Indonesia aka n mudah dijajah lagi oleh bangsa asing.
b) Generasi muda cenderung memiliki sikap apatis atau acuh-tak acuh ketika diajak membaca buku.
c) Ilmu dan wawasan berkurang, sehingga si generasi muda ini masa depannya akan sulit untuk mencari pekerjaan.

Jumat, 15 Mei 2020
Pesona di Balik Enceng Gondok

1.Upah adalah komponen yang paling mendasar dari produktivitas kerja. Jika upah pekerja diabaikan oleh pengusaha sebagai pelaku industri, apa dampak yang paling fatal dari hasil kerja?
2.Tuliskan tahap awal eceng gondok untuk dapat menjadi bahan baku kerajinan!
3.Jika kamu ingin berkreasi dengan eceng gondok, apa yang akan kamu kreasikan menjadi kerajinan yang memiliki nilai jual yang tinggi, dan mengapa kamu memilihnya?

Jawaban:
1.Jika upah pekerja diabaikan oleh pengusaha sebagai pelaku industri, apa dampak yang paling fatal dari hasil kerja?
- Pekerja akan berhenti dari pekerjaannya.
- Hasil kerja menjadi buruk.
- Barang atau jasa tidak sesuai yang diinginkan.
2.Tahap awal eceng gondok untuk dapat menjadi bahan baku kerajinan diantaranya:
- Pertama-tama carilah eceng gondok, lalu keringkan.
- Proses pengeringannya sekitar 10 hari pada musim kemarau.
3.Kreasi untuk menjadi kerajinan yang memiliki nilai jual yang tinggi diantaranya:
Saya akan berkreasi membuat miniatur kapal pinisi, candi dan klenteng dan masih banyak lagi lainnya.
Alasan saya memilihnya adalah karena tingkat kesulitan dan hasilnya yang menjanjikan, sehingga bisa memiliki harga jual yang tinggi.

Tugas : Sabtu 2 Mei 2020 
Menulis Artikel tentang Virus Corona
 


Ramadhan di Tengah Covid-19

Covid 19 yang terjadi saat ini makin berkembang penderita nya apalagi di tengah-tengah menyambut bulan suci ramadhan. Jumlah pasien positif terinfeksi Virus Corona (Covid-19) di Indonesia, hingga Kamis (23/4) pukul 12.00 WIB, mencapai 7.775 orang. Sementara, jumlah pasien meninggal dunia 647 jiwa, dan yang dinyatakan sembuh 960 orang.

"Konfirmasi positif mencapai 7.775 kasus," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto melalui keterangan resmi di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Kamis (23/4).Dari jumlah itu, 913 orang dinyatakan sembuh dan 635 orang di antaranya meninggal dunia. DKI Jakarta masih yang terbanyak dengan 3.383 kasus.

Untuk mencegah penyebaran Covid-19, Presiden Jokowi sudah memutuskan untuk melarang mudik lebaran tahun ini. Walaupun, sudah ada ribuan orang yang curi start mudik dan mengabaikan putusan pemerintah.Pandemi Virus Corona baru membuat suasana Ramadan sedikit berbeda tahun ini. Banyak tempat ibadah ditutup guna membendung penyebaran Virus Corona COVID-19.Ramadan umumnya dimulai pada malam hari, tanggal 23 April dan mencapai puncaknya pada tanggal 23 Mei.

Selama periode 30 hari, umat Islam berpuasa di siang hari, sebuah praktik yang dipandang sebagai salah satu dari lima rukun Islam. Umat Muslim percaya bahwa dalam Al-Quran, diturunkan kepada Nabi Muhammad selama bulan suci ini. situs suci Islam, termasuk Makkah dan Madinah di Arab Saudi dan masjid Al-Aqsa di Yerusalem, akan kosong selama Ramadan data hk setelah pihak berwenang menyarankan jemaah untuk sholat di rumah.Kompleks Masjid Al-Aqsa di Yerusalem juga akan tetap ditutup selama Ramadan, ujar Dewan Wakaf Islam Yerusalem.

Dampak corona juga terjadi di tengah masyarakat indonesia yang dilarang melakukan Sholat tarawih dan mudik ke kampung halaman masing-masing untuk itu pemerintah memberikan kebijakan untuk memundurkan waktu cuti lebaran di geser menjadi bulan desember yang semula 26-29 mei 2020 menjadi 28-31 desember.

Tugas : Sabtu 14 Maret 2020 
Menulis Fabel



Singa dan Tikus

Di sebuah hutan yang lebat hiduplah seekor singa perkasa yang semua makhluk lain sangat takut kepadanya. Raja hutan tersebut dikenal sangat mengerikan, tidak mengenal rasa takut dan dia merasa harus dihormati oleh semua makhluk yang ada di hutan. Dia menghabiskan sebagian waktunya dengan berburu dan sebagian lagi untuk tidur. Tidak ada makhluk hidup yang ada di hutan berani mendekati sarangnya terutama saat singa sang raja hutan sedang tidur. Binatang perkasa itu sangatlah marah jika tidurnya terganggu dengan cara apapun.
Tapi suatu hari tikus kecil sangat penasaran ingin melihat bagaimana sarang Singa si Raja hutan. Dengan niat yang bulat dia berangkat ke gua dimana singa biasa beristirahat. Namun ketika dia sampai, dia tidak melihat adanya sang raja hutan.
“Dia pergi ke suatu tempat. Apakah dia akan segera kembali?” Timbul pertanyaan dalam hati si tikus kecil. Untuk mengobati rasa penasarannya si tikus kecil masuk menyelinap kedalam gua. Gua itu sangatlah gelap, ditanah dia melihat jejak kaki sang raja hutan, dan jejak kaki besar itu membuatnya sangat ketakutan.
“Sepertinya aku harus segera kembali.” Pikir si tikus.
Namun malang, saat itu terdengar suara langkah kaki singa memasuki gua.
“Oh tidak dia akan segera masuk. Apa yang harus aku lakukan.” Si tikus gemetar.
Ternyata singa si raja hutan hanya pergi untuk minum di sungai, dan dia datang kembali untuk beristirahat.

Si tikus bersembunyi di dalam gelap gua dan melihat bayangan besar singa jatuh dilantai. Singa duduk dekat pintu masuk gua dan beristirahat kepalanya di kaki yang besar. Segera ia tertidur pulas. Seluruh gua tampak bergetar dengan mendengkur keras raja hutan.
Si tikus berusaha merayap keluar secara diam-diam yang dia bisa. Segera ia berada di dekat pintu masuk. Tapi saat dia mencoba untuk menyeberangi singa, ekor kecilnya menyerempet kaki kiri dari Sang raja hutan, dan penguasa hutan terbangun dengan kaget. Terlihat kemarahannya saat dia melihat tikus kecil di sarangnya.
Walaupun takut si tikus tidak kehilangan akal, dia segera berlari. Namun malang singa segera dapat menangkapnya. Sang raja hutan membuka rahang untuk menelan tubuh si tikus kecil.

Si tikus kecil seketika berteriak.” Maaf, ya Raja, saya tidak bermaksud membangunkan anda, saya hanya mencoba untuk meninggalkan gua ini dimana selama ini saya sangat penasaran ingin melihatnya. Mohon biarkan saya pergi kali ini, dan saya tidak akan pernah lupa kebaikan Anda. Jika takdir memberi saya kesempatan, saya akan membantu Anda dengan cara yang saya bisa pada salah satu nanti. "
Singa merasa geli mendengar ucapan si tikus. Bagaimana tikus kecil membantunya? Tapi dia membiarkan tikus kecil itu pergi dan tertawa terbahak-bahak. Si tikus berlari untuk menyelamatkan hidupnya, dia sangat berterima kasih kepada sang raja hutan yang tidak jadi memakannya.
Beberapa hari sejak kejadian itu, seperti biasa singa sang raja hutan pergi berkeliling. Pada suatu saat , tiba-tiba dia terjebak dalam jerat pemburu. Dia berjuang mati-matian untuk membebaskan diri. Namun semua usahanya tidak menunjukan hasil, dia hanya menemukan dirinya bahkan lebih terjerat kuat dalam jaring tali pemburu. Dia meraung dalam kemarahan dan ketidakberdayaan. Seluruh hutan mulai gemetar karena suara mengerikan dan setiap binatang mendengar teriakan sang raja hutan. Si tikus pun mendengarnya.
"Penguasa hutan dalam kesulitan." pikir mouse. "Ini adalah kesempatan saya untuk bisa membantu dia sekarang".
Berpikir demikian, si tikus berlari secepat yang dia bisa menuju tempat di mana suara itu berasal. Segera ia menemukan singa terperangkap dalam jerat pemburu.
"Jangan bergerak, Yang Mulia, saya akan memotong tali Anda dan Anda akan segera bebas" cicit si tikus. Tanpa membuang waktu, dia mulai menggigit tali dengan gigi kecilnya yang tajam. Segera singa itu terbebas.
"Saya tidak percaya menyangka bahwa bahkan Anda bisa membantu saya. Selama ini saya salah." kata singa rendah hati. Dan akhirnya dua makhluk itu menjadi sahabat terbaik mulai hari itu. 

Pesan Moral dari Fabel  Kisah Persahabatan Singa dan Tikus adalah
1. Jangan pernah menyepelekan orang lain, karena bisa jadi dia memiliki kemampuan yang tidak kita ketahui.
2. Kebaikan akan selalu dibalas dengan kebaikan.
HASIL PENILAIAN E-PORTOFOLIO


No
Kompetensi
Kriteria
Skor
 Skor Maksimal
1
Menulis fabel
Struktur, isi, dan penulisan sesuai.

24



25
2
Menulis artikel
Judul, isi, dan penulisan sesuai.
22



25
3
Menjawab pertanyaan materi Belajar dari Rumah di TVRI
Mengerjakan semua dengan benar.
23




25
4
Membuat poster
Isi singkat dan jelas, gambar menarik.
23




25

Jumlah Skor

92
100

Nilai / Kategori
92 x 100 / 100
92 / A
Kategori Nilai :
93 – 100 = A   (Amat baik)        
84 – 92   = B   (Baik)             
75 – 83   = C   (Cukup)           
     ≤ 74       = D   (Kurang
Mirit, 18 Mei 2020
Guru Mapel Bahasa Indonesia




Aris Margono, M.Pd.
NIP 19761122 200903 1 002




0 comments:

Post a Comment

 
. © 2016 Design by Manisum | Sponsored by bkktkm - bkktkm - bkktkm